The Bandwagon Effect Alasan Orang Suka Ikut-ikutan Trend
Kalau kamu rajin main sosmed pasti tahu nih tren yang sempat viral dan rame banget kayak Frozen honey challenge, bikin madu beku dimakan jadi cemilan, trend makan es krim cone digeprek ala tiktok yang bikin antrian Drive thru jadi panjang atau trend pamer saldo rekening di medsos yang bikin kejahatan mengintai dan yang terbaru tren stiker add yours di Instagram yang jadi ajang orang-orang berbagi data pribadi ujung-ujungnya kena penipuan deh. Nah pernah gak sih kamu kepikiran kenapa ya banyak orang yang jadi latah dan ngikutin hal-hal yang lagi viral ternyata fenomena ini ada istilahnya loh guys namanya the bandwagon effect penasaran kan kenapa sih the bandwagon effect itu dan kenapa orang-orang ikutan trend.
Sifat manusia suka ikut-ikutan trend dikenal dengan istilah the bandwagon effect, dalam ilmu psikologi bandwagon effect ini menjelaskan kecenderungan seseorang yang mengadopsi suatu perilaku, gaya, dan sikap tertentu hanya karena orang lain juga melakukan hal yang sama.
Biasanya mereka akan mengesampingkan nilai-nilai prinsip atau kepercayaan yang dia pegang loh, makin viral populer atau trending hal tersebut makin tinggi juga kecenderungan orang untuk ikutan.
Pertanyaannya nih kenapa sih fenomena ini bisa terjadi? Kenapa banyak orang ikut-ikutan hal yang viral walaupun mungkin kurang bermanfaat setidaknya ada empat faktor ni guys yang mempengaruhi kamu untuk ikut-ikutan hal yang lagi viral.
1. Pengaruh orang terdekat
Orang terdekat mempunyai efek besar dalam keputusan kita ketika teman, sahabat atau geng kamu ikutan tren tertentu pasti kamu juga pengen ikutan apalagi kalau semuanya ikut nih masa nolak sendiri kan gak enak dong, kalau dimusuhin gimana?
2. Fomo alias Fear of Missing Out
Kamu pasti udah sering dengar kata fomo ini kan guys? Yap fomo adalah fenomena social anxiety dimana kamu merasa kurang gaul kalau nggak ikutan yang lagi rame di sosmed nggak pengen ketinggalan aja gitu.
3. Ingin membantu citra tertentu
Biasa dibilang pencitraan lah yah, tiap orang pasti pengen punya citra yang baik di mata orang lain. Nah hal ini bisa jadi faktor yang mempengaruhi kamu dalam ikutan trend karena ada citra tertentu yang pingin kamu bangun.
4. Kesalahan berpikir
Dan efek ini pada dasarnya adalah bias kognitif karena satu trend bisa diikuti banyak orang maka cara berpikir kamu jadi salah, kamu menganggap hal tersebut sudah pasti baik padahal belum tentu.
Keempat faktor tadi mempengaruhi kamu untuk ikut-ikutan trend tanpa berpikir panjang. Hal ini berbahaya karena tidak semua trend itu sifatnya positif dan harus diikuti, kamu bisa kehilangan jati diri karena mengalami kerugian baik dari segi waktu maupun materi bahkan yang terparah bisa membahayakan nyawa contohnya Skull breaker challenge tantangan melompat dan menjaga ini beresiko fatal bisa bikin kamu cedera ringan bahkan patah tulang, nggak mau kan mengalami hal yang sama makanya geng kamu harus bijak ya dalam mengikuti trend harus lebih kritis dan pikir-pikir dulu kalau mau ikutan yang lagi viral di sosmed ada manfaatnya enggak buat kamu, resikonya apa sih kalau melakukan itu.